Depok || Radarpost.id
Ratusan siswa SD Muhammadiyah Meruyung mengikuti kegiatan HW Mini Camp Ceria yang digelar di Kampung Cemara Mas, Meruyung, Kecamatan Limo, Depok, Rabu (10/9/2025).
Kegiatan ini menjadi wadah pembinaan karakter bagi siswa kelas I hingga III agar lebih disiplin, mandiri, serta terbiasa bekerja sama sejak usia dini.
Kepala SD Muhammadiyah Meruyung, Ade Irma, menegaskan bahwa pendidikan karakter tidak cukup hanya diajarkan di ruang kelas, tetapi harus dilatih melalui pengalaman langsung.
“Melalui Mini Camp ini, anak-anak belajar disiplin, mandiri, serta menjaga kebersamaan. Meski sederhana, kami yakin kegiatan seperti ini akan membekas dan bermanfaat untuk perkembangan mereka,” ujarnya dalam sambutan pembukaan.

Sejak pagi hingga sore hari, para siswa diajak mengikuti rangkaian aktivitas edukatif sekaligus rekreatif. Mulai dari keterampilan dasar perkemahan, permainan kelompok yang melatih kerjasama, hingga pembiasaan hidup mandiri.
Antusiasme siswa terlihat jelas sepanjang kegiatan. Meskipun di bawah terik matahari, mereka tetap ceria mengikuti setiap sesi yang dipandu oleh guru dan panitia.
Ade Irma berharap, kegiatan perdana ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun dengan persiapan yang lebih matang. “InsyaAllah kami akan jadikan Mini Camp ini sebagai agenda tahunan. Mohon doa dan dukungan orang tua agar anak-anak semakin kuat karakternya,” tambahnya.

Kegiatan HW Mini Camp Ceria ini tidak hanya menjadi pengalaman menyenangkan bagi siswa, tetapi juga langkah nyata sekolah dalam membangun generasi yang tangguh, disiplin, dan berkarakter Islami sejak dini.













